JemberNetwork.com - Sejak Kamis, 12 Januari 2023 nama Gerad Pique menjadi perbincangan hangat perkara sang mantan pacar, Shakira, meluncurkan sebuah lagu dimana nama Gerard Pique dan selingkuhannya Clara Chia Marti masuk ke dalam lagu itu.
Kisah cinta pemain seoak bola Spanyol Gerard Pique atau yang biasa kita kenal Pique dan seorang penyanyi Columbia Shakira harus berakhir ditangan seorang Clara Chia Marti, seorang mahasiswi berusia 23 tahun.
Dilansir JemberNetwork.com dari berbagai sumber diketahui bahwa penyanyi Shakira dan pemain sepakbola Gerard Pique bertemu saat keduanya syuting video klip lagu Waka Waka atau This Time to Afrika untuk lagu Piala Dunia 2010 di Afrika.
Baca Juga: Gerard Pique Umumkan Pensiun Dari Barcelona Setelah Lewati Karir yang Cemerlang, Apa yang Terjadi?
Pada saat itu beberapa pesepakbola membuat penampilan spesial dalam video tersebut, antara lain Cristiano Ronaldo, Dani Alves, Carlos Kameni, Lionel Messi, Rafael Marquez dan Gerard Pique.
Sejak itu, Shakira dan Gerard Pique terikat bersama dengan cukup baik dan pada tahun itu juga Spanyol memenangkan trofi Piala Dunia 2010 dan Pique merupakan salah satu pemain berpengaruh saat itu.
Shakira dan Gerard Pique memiliki umur yang terpaut cukup jauh dimana Shakira lebih tua 10 tahun dari Pique. Shakira lahir pada 2 Februari 1977 dan Gerrad Pique lahir pada 2 Februari 1987.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gerard Pique Terbaru dan Lengkap, Pemain Barcelona yang Mendadak Umumkan Pensiun
Mereka kemudian mengumumkan hubungan mereka secara resmi bahwa keduanya sedang berpacaran pada tahun 2011. Lalu setelah itu pada tahun 2012 mereka sering tampil di acara-acara khusus sebagian pasangan.
Dan pada tahun 2012 pula, Shakira mengumumkan bahwa dirinya tengah hamil anak pertama bersama Gerard Pique yang kemudian bayi laki-laki pertama mereka lahir pada 22 Januari 2013 dan diberi nama Milan Pique Mebarak.
Namun tak lama kemudian, sekitar 1 tahun kemudian keduanya lagi-lagi mengumumkan sedang menanti anak kedua mereka. Anak kedua mereka lahir pada tahun 29 Januari 2014 dan diberi nama Sasha Pique Mebarak.
Baca Juga: Undang-Undang “Anti Pique” Segera Disetujui, Buntut dari Aksi Bek Barcelona
Namun setelah menjalani hubungan tanpa pernikahan selama 12 tahun dan memiliki 2 orang putra, secara mengejutkan Shakira mengumumkan telah berpisah. Perpisahan itu diumumkan Shakira pada 4 Juni 2022.
Alasan perpisahan keduanya konon karena perselingkuhan Gerard Pique dengan seorang gadis muda bernama Clara Chia Marti seorang model dan mahasiswi berusia 23 tahun.
Artikel Terkait
Profil dan Biodata Eiichiro Oda, Penulis Manga One Piece yang Baru Saja Rayakan Ulang Tahun ke-48
Berita Duka! Kronologi dan Penyebab Ken Block Meninggal Dunia, Sempat Posting Sesuatu di Instagramnya
Bagaimana Jadinya Jika Kita Tinggal di Negara Yakutia, Wilayah Terdingin di Dunia Dengan Suhu -71°C ?
Resmi! New York Izinkan Jasad Manusia Dijadikan Pupuk Kompos
Hubungan Kembali Memanas! Pangeran Harry Ungkap Pernah Diserang William, Ternyata Sampai Begini
Dianggap Kumpul Kebo, Keberadaan Georgina Redriguez di Arab Saudi Dipermasalahkan! Bagaimana Tanggapan CR7?
Mantan Petugas Peradilan Militer Korea Selatan, Ungkap Seorang Selebriti Pernah Hindari Wamil Karena Hal Ini